Connect with us

Tanah Papua

Pimpin Apel, Pj Bupati Singgung Disiplin ASN Hingga Penyerapan APBD Jelang Tutup Tahun

Published

on

TIMIKA,KTP.com – Penjabat (Pj) Bupati Mimika, Valentinus Sudarjanto Sumito menyinggung kedisiplinan aparatur sipil negara (ASN) di lingkup Pemerintah Kabupaten Mimika serta penyerapan anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD) Kabupaten Mimika tahun 2024.

Hal itu disampaikan Valentinus saat memimpin apel pagi di halaman kantor Pusat Pemerintahan Kabupaten Mimika, Papua Tengah, Senin (14/10/2024).

Menurut Valentinus, disiplin ASN terlepas dari tugas dan tanggung jawabnya, juga wajib mengikuti apel setiap hari Senin guna mendapat informasi ataupun arahan penting dari kepala daerah tentang tugas dan tanggung jawabnya.

Selain itu, juga sebagai refleksi awal pekan guna mengevaluasikan hal-hal yang dilakukan pada minggu sebelumnya.

Namun, tampaknya banyak ASN yang kurang disiplin dalam menghadiri apel pagi di kantor Pusat Pemerintahan Kabupaten Mimika.

“Banyak aturan yang telah disampaikan kepada semua ASN, dan terima kasih kepada semua yang telah bekerja dengan baik,” kata Valentinus.

“Diulang untuk kedisplinan, sebagai tanggung jawab pelayan masyarakat kita harus punya intergritas. Jangan karena jabatan lalu ego terlalu besar hingga mengedepankan ego, tiap level punya tanggung jawab yang jelas,” tambahnya.

Selanjutnya, memasuki tahun 2025 yang kurang lebih tersisa dua bulan, Valentinus memerintahkan agar program-program kerja setiap organisasi perangkat daerah (OPD) segera diselesaikan.

Ia berpesan agar setiap OPD fokus dengan hal tersebut sehingga pada bulan November 2024 mendatang penetapan anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD) tahun 2025 dapat terlaksana.

“Program kita selesaikan, saya harap ASN semua fokus, dan tiap OPD harus melaporkan setiap minggu melakukan programnya, dan ini menjadi nilai dari saya apakah pejabat mampu meminpin organisasi,” ungkapnya.

Terkait dengan penyerapan APBD, diketahui per September 2024, baru mencapai 29 persen pada triwulan ketiga di tahun 2024.

Karenanya, Valentinus meminta agar di sisa waktu yang ada setiap OPD lebih fokus menjalankan program masing-masing tahun ini.

Valentinus juga memerintahkan seluruh OPD untuk membuat kalender kegiatan setiap minggu. Hal itu agar cara kerja masing-masing OPD menjadi lebih efektif.

“Membuat kalender kerja OPD bukan hanya perintah, minggu ini juga saya sudah harus terima kalender dari masing-masing organisasi. Saya ingin tahu di tiap minggu ini setiap OPD melakukan apa, melakukan serapan berapa besar,” katanya.

Komentar
Continue Reading
Advertisement
   
   
   
   
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *