Connect with us

Tanah Papua

Pangdam Cenderawasih: Terima Kasih Telah Mendukung Operasi SAR Heli TNI-AD

Published

on

JAYAPURA, Kabartanahpapua.com – Pangdam XVII Cenderawasih Mayjen TNI Herman Asaribab mengapresiasi semua pihak yang telah membantu TNI untuk menemukan dan mengevakuasi korban kecelakaan Helikopter TNI-AD Mi-17 registrasi HA-5138.

Seperti diberitakan sebelumnya, Heli TNI-AD Mi-17 HA-5138 yang mengangkut 7 kru dan 5 penumpang dinyatakan hilang kontak dalam penerbangan dari Oksibil ke Jayapura pada 28 Juni 2019 silam.

Mendapat petunjuk foto yang diunggah di media sosial, akhirnya heli naas ini ditemukan di salah satu tebing pegunungan Mandala, Distrik (kecamatan) Oksop, Kabupaten Pegunungan Bintang, Senin (10/2/2020).

“Hari ini, kita patut bersyukur karena 12 jenazah prajurit korban kecelakaan Heli Mi-17 yang hilang sejak Juni tahun lalu akhirnya ditemukan,” ujar Pangdam Asaribab di Jayapura, Jumat (14/2/2020).

(Baca Juga: Puing Heli Penerbad HA-5138 Ditemukan di Tebing Pegunungan Mandala)

Pangdam menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bupati Kabupaten Pegunungan Bintang dan jajarannya serta tokoh masyarakat yang telah membantu penemuan pesawat ini.

“Sebagai pimpinan Kodam Cenderawasih, saya mengucapkan terima kasih dan penghargaan sebesar-besarnya kepada Bupati Pegunungan Bintang Costan Oktemka dan jajarannya.”

“Saya juga menyampaikan terima kasih kepada para tokoh masyarakat, tokoh adat, dan tokoh agama di Kabupaten Pegunungan Bintang, dan khususnya di Distrik (kecamatan) Oksop yang telah membantu sejak awal pencarian hingga ditemukannya korban saat ini,” kata Pangdam.

Pada kesempatan itu, Pangdam Asaribab juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada maskapai sipil yang telah membantu pencarian heli TNI-AD ini.

“Saya juga sampaikan terima kasih kepada Dimonim Air dan PT Intan Angkasa yang telah mengerahkan heli dan kru-nya untuk mendukung proses pencarian dan evakuasi hingga sekarang,” ucapnya.

(Baca Juga: Tim SAR Temukan 12 Jenazah Di Antara Puing Heli TNI-AD)

Pangdam Apresiasi Tim SAR

Pangdam Asaribab juga menyampaikan apresiasi kepada prajurit TNI dan Polri yang telah bekerja keras merencanakan, mempersiapkan, dan melaksanakan proses SAR di medan yang sangat ekstrem.

“Mengingat medan yang demikian sulit, yang dilakukan prajurit bukanlah hal yang mudah, bahkan sesungguhnya sangat berisiko tinggi untuk keselamatan diri mereka. Saya bangga dengan dedikasi yang telah kalian tunjukkan,” ungkapnya.

Setelah menerima laporan dari Danrem 172/PWY Kolonel Inf Jonathan Binsar Sianipar selaku pimpinan tim SAR, kata Pangdam, ia memastikan bahwa seluruh penumpang Heli Mi-17 HA-5138 telah ditemukan.

“Saya berharap proses evakuasi jenazah esok hari menggunakan heli Penerbad dan heli milik PT Intan Angkasa dapat berjalan lancar,” kata Pangdam. (Ong)

Komentar