Connect with us

Tanah Papua

PPKM Level 4 Dievaluasi, Ada Beberapa Poin Segera Ditingkatkan

Published

on

TIMIKA,KTP.com – Kapolres Mimika AKBP I Gusti Gde Era Adhinata mengatakan setelah diadakan pertemuan bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkompimda) Kabupaten Mimika dan Kepala Badan Intelijen dan Keamanan (Kabaintelkam) Polri Komjen Pol Drs Paulus Waterpauw di Hotel Grand Mozza Rabu (4/8/2021) untuk mengevaluasi penarapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 4 di Kabupaten Mimika.

Ada beberapa poin penting yang harus segera ditingkatkan dan dijalankan guna mendukung penerapan PPKM Level 4 di Kabupaten Mimika.

“Dari pertemuan tersebut kita sepakat bahwa kita harus lebih meningkatkan lagi kegiatan kegiatan yang berkaitan dengan pencegahan Covid-19,” kata Kapolres Era saat ditemui di Hotel Grand Mozza Rabu (4/8/2021).

Adapun kegiatan yang perlu ditingkatkan dalam pelakasanan PPKM level 4 diantaranya, peningkatan percepatan vaksin Covid-19 dan Meningkatkan peran dari instansi lain untuk ikut berpartisipasi aktif dalam mengawal protokol kesehatan dengan aturan PPKM level 4 yang sudah ditetapkan.

(Baca Juga: Mulai Agustus Pemda Mimika Berlakukan PPKM Level IV Bukan Lockdown)

Era mengatakan untuk peningkatan percepatan vaksin, hari ini pihaknya tidak melakasanakan kegiatan vaksinasi di gerai gerai vaksin karena stok vaksin Covid-19 telah habis. Namun, direncanakan jumat (6/8/2021) kegiatan vaksinasi Covid-19 akan kembali dilakasanakan diseluruh gerai vaksin yang ada di dalam Kota Timika.

“Besok kemungkinan sudah tiba dan kita akan kembali melaksanakan kegiatan vaksinasi yang kita utamakan adalah vaksin kedua karena dengan vaksin kedua akan melengkapi imunitas tubuh kita masing masing,” kata Era.

Era mengatakan saat ini pihaknya lebih aktif melakasanakan kegiatan upaya pencegahan Covid-19 di malam hari namun kedepan pihaknya juga akan melakukan pengecekan di siang hari.

” Sementara ini kita aktif dengan kegiatan malam hari, mungkin siang kita bergerak untuk mencek bagaimana pemberlakuan PPKM level 4. Hal ini berkaitan dengan kita menjadi salah satu kota yang menyelenggarakan PON XX tahun 2021 sehingga pada saat pelaksanaan PON XX tahun 2021 nanti kita sudah siap,”kata Era.( MSC)

Komentar