Connect with us

Tanah Papua

Pemkab Mimika Launching Kegiatan Riset Kesehatan Dasar

Published

on

TIMIKA,KTP.com – Pemerintah Kabupaten Mimika melalui Dinas Kesehatan berkolaborasi bersama PT Freeport Indonesia (PTFI) melaunching Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas). Launching Riskesdas dilakukan di Hotel Horison Diana, pada Kamis (7/10/2021).

Kepala Dinas Kesehatan, Reynold Ubra menjelaskan Riskedas merupakan satu penelitian atau riset yang dilakukan untuk mengukur sejauh mana pelayanan kesehatan dalam 3 tahun terakhir yang dihitung sejak tahun 2019 hingga tahun 2021 khususnya di Kabupaten Mimika.

“Riset akan dilakukan di 30 kampung yang dimulai dari kampung- kampung terdekat. Dalam riset ini kita ingin mengetahui hal apa saja yang mempengaruhi derajat pelayanan kesehatan kepada masyarakat. Apakah akses layanan kesehatan, fasilitas atau sumber daya kesehatan serta perilaku dan lingkungan termasuk faktor keturunan juga mempengaruhi derajat kesehatan,” ungkap Reynold.

Riskesdas dapat memberikan gambaran terhadap derajat kesehatan masyarakat. Riskesdas atau mini Riskesdas hasil kolaborasi Pemerintah Kabupaten Mimika dan PTFI akan menjadi model bagi daerah lain, selama ini riset kesehatan hanya dilakukan oleh Kementerian Kesehatan, namun menurut Reynold Riset tersebut tidak terinci dan tidak menggambarkan kondisi kesehatan di wilayah terpencil.

(Baca Juga: Kadinkes Mimika Reynold Ubra: Kasus Covid Di Mimika Turun Drastis)

“Hal ini yang menjadi masukan bagi kita untuk melakukan riset. Hasil Riskesdas Pemerintah Kabupaten Mimika melalui Dinkes punya kewajiban untuk menindaklanjuti,” terangnya.

Tambahnya, hasil dari riset ini juga akan menjadi catatan bagi pihak Eksekutif dan Legislatif serta menjadi masukan bagi Pemerintah Provinsi Papua juga Pemerintah pusat melalui Kementerian Kesehatan. Pada dasarnya masalah kesehatan telah tertuang dalam rencana pembangunan jangka menengah daerah (RPJMD) Kabupaten Mimika 2019-2024.

Disamping itu, Director & EVP Sosial Responsibility & Community Development PTFI, Claus Oscar Ronald Wamafma mengungkapkan Riset ini untuk memotret kesehatan masyarakat di Mimika secara keseluruhan termasuk masyarakat di sekitar area PTFI.

Ia menambahkan, secara reguler PTFI sendiri telah melakukan riset tersebut, menurutnya akan lebih bagus jika riset dilakukan bersama- sama.

“Riskesdas ini sangat penting, baik untuk Pemerintah Kabupaten Mimika, penting bagi masyarakat juga penting bagi PTFI. Dengan adanya riskesdas ini kita bisa mengetahui bersama seperti apa derajat kesehatan masyarakat termasuk gambaran secara spesifik dampak dari operasi PTFI,” terang Claus.(DEN)

Komentar