Published
4 tahun agoon
TIMIKA,KTP.com – Bupati Mimika Eltinus Omaleng SE menegaskan bahwa pelaksana PON XX tahun 2021 di Kabupaten Mimika akan tetap dilaksanakan di bulan September tahun 2021.
“PON tetap jalan, yang penting kita tetap jaga protokol kesehatan. Bulan September tanggal 19, kontingen kontingen sudah mulai datang, “kata Bupati Omaleng saat ditemui di Kantor Sentra Pemerintahan SP 3 Selasa (17/8/2021).
Oleh karena itu, dirinya mengajak kepada seluruh warga masyarakat Mimika untuk mengikuti vaksinasi Covid-19 yang saat ini gencar dilakukan oleh pemerintah daerah kabupaten Mimika dan juga TNI Polri di wilayah Mimika.
“Masyarakat yang ingin menonton harus divaksin,masyarakat semua segera divaksin, sementara ini vaksin gratis untuk masyarakat,”kata Omaleng.
Omaleng mengatakan saat ini situasi Covid-19 di Kabupaten Mimika terus mengalami penurunan, oleh karena itu dirinya sangat mengharapkan agar selalu warga Mimika tetap disiplin dalam menjaga protokol kesehatan.
” Kita sudah kasih turun dari level 4 menjadi level 3, yang penting masyarakat dengar pemerintah, ikuti protokol kesehatan.Jadi sekarang ini Covid-19 yang kemarin naik ini sudah mulai alami penurunan secara besar, sehinga himbauan pemerintah untuk tetap jaga protokol kesehatan itu agar kita bisa menekan laju penyebaran Covid-19 di Kabupaten Mimika”kata Omaleng.(MSC)
Pj Sekda Mimika Telah Terima Surat Pemberhentian Bupati Omaleng
Pemkab Mimika Secara Resmi Lepas 177 Calon Jemaah Haji Menunaikan Ibadah Haji
Pemkab Mimika Gelar Musrenbang RPJPD 2025-2045
Data Statistik yang Valid dan Akurat Penting untuk Mendukung Perencanaan Pembangunan di Satu Daerah
Bappeda Mimika Gelar Bimtek Inovasi Daerah
Pemkab Mimika Resmi Publikasi Perbup Baru Tentang Ketentuan Biaya Perjalanan Dinas