Connect with us

Tanah Papua

Jumlah Pencker yang Melamar Kerja pada Acara Exhibition & Job Fair 2023 di Timika Capai 8.000 Orang

Published

on

TIMIKA,KTP.com – Jumlah Pencari Kerja (Pencaker) yang melamar lowongan kerja pada acara Exhibition & Job Fair 2023 di Timika mencapai 8.000 orang.

Exhibition & Job Fair 2023 yang dilaksana di Hotel Horison Ultima memasuki hari ketiga, Kamis (9/10/2023).

Acara tersebut diikut oleh 42 perusahan dengan jumlah lowongan kerja yang tersedia sebanyak 478.

“hari pertama sekitar 5.000 lebih,
terus hari kedua itu sekitar 2.000 lebih,hari ini kita perkirakan itu mencapai 8.000 lebih” kata Sekretaris Dinas Tenaga Kerja Transmigrasi Energi dan Sumber Daya Mineral,Provinsi Papua Tengah, Gunawan Iskandar, saat ditemui di lokasi kegiatan,Kamis (9/11/2023).

Angka tersebut melebihi jumlah angka pengangguran di Timika. Angka pengangguran di Timika sebanyak 6.338 orang,namun menurutnya bahwa dari 8.000 Pencaker yang melamar tersebut tidak semuanya pengangguran.

“Tidak seluruhnya yang datang itu pengangguran, ada yang mungkin mau merubah nasib,mungkin tadinya kerja di kota sini tapi ingin melamar di kontraktor yang ada”kata Gunawan.

Orang Asli Papua (OAP) dan mereka yang ber-KTP Papua menjadi prioritas dalam penerimaan.

“yang berKTP luar kita minta maaf sekali” kata Gunawan.

Ia menegaskan bahwa pihaknya juga tidak melakukan intervensi terhadap perusahan terkait penerimaan, diterima atau tidaknya seorang pelamar ditentukan langsung oleh perusahan tersebut.

Pelaksanaan Exhibition & Job Fair 2023 diharapkan mampu menekan angka pengangguran di Timika.(MARSEL )

Komentar
Continue Reading
Advertisement
   
   
   
   
   
   
   
   
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *